21 November, 2007

MODUL INTERAKTIF

Teknologi Informasi (TI)


Mungkin artikel ini boleh dibilang "kadaluwarsa" dikarenakan sudah lamanya fasilitas online di HP ini disediakan oleh Yahoo! untuk kita pengguna internet (kira-kira sudah 1 tahun yang lalu), namun baru sedikit orang yang mengetahui. Dan artikel khusus yang membahas online di HP juga belum banyak. Maka dari itu, penulis mencoba mengajak Anda untuk mengetahui tentang bagaimana online di handphone, bagaimana berchatting, bagaimana mengetahui teman yang sedang online, menambahkan teman, menghapusnya, dan lain sebagainya. Sudah siap? Mari kita mulai...

I m on SMS... pernahkah Anda mendapatkan pesan status seperti ini ketika sedang online di internet dan chatting menggunakan Yahoo! Messenger? Bila ya, itu berarti teman/rekan Anda tadi sedang online di HPnya. Bisakah mereka yang berstatus "I m on SMS" berchatting dengan kita yang online di internet? Jawabannya, bisa. Yahoo! Messenger menyediakan perintah-perintah khusus untuk berchatting melalui HP (nanti akan saya jelaskan... sabar ya!).

Teman Anda bisa menggunakan fasilitas online di HP setelah mendaftarkan nomor HPnya ke Yahoo! Messenger. Anda pun bisa mendaftarkan nomor HP Anda ke Yahoo! Messenger. Caranya, login dulu menggunakan program Yahoo! Messenger di komputer Anda. Setelah itu, pilih menu Messenger kemudian klik Sign In to Mobile Device. Ikuti perintahnya seperti memasukkan nama providernya apakah Simpati ataukah XL (memang di Indonesia baru bisa ini), kemudian masukkan nomor HP Anda. Tunggulah beberapa saat, sebuah sms berisi kode konfirmasi dikirimkan ke nomor HP Anda. Masukkan kode konfirmasi tersebut. Dan... proses registrasi berhasil :) Ditandai dengan tidak adanya di menu Messenger tulisan Sign In to Mobile Device, melainkan sudah berganti dengan Sign In to +62xxxxxxx (no HP Anda).

Fasilitas ini bertujuan bila Anda ingin tetep online terus-menerus di Yahoo! Messenger meskipun tanpa ada koneksi internet. Ketika Anda login / sign in ke nomor HP Anda, secara otomatis Anda sudah sign out dari program Yahoo! Messenger yang ada di komputer Anda. Anda akan mendapatkan notifikasi bahwa Anda sedang online di HP Anda.

Nah, sekarang bagaimana perintah-perintah yang digunakan untuk berchatting ria di HP? Berikut ini perintah-perintah yang digunakan:

Sign in --> ketiklah: in , contoh: in tohamustofa hyuskxh78. Ini berarti, ID Yahoonya adalah tohamustofa sedangkan passwordnya hyuskxh78.

Sign out --> ketiklah: out

Send message / mengirim pesan --> ketiklah: to message, contoh: to mayanurida hallo dik, apa kabar? Sekarang lg online dimana? ;). Di sini Anda dapat menggunakan emoticon yang sering digunakan ketika chatting misalnya :) berarti senyum, :( berarti kecewa, :)) berarti tertawa terbahak-bahak, ;) berarti mengerlingkan mata, :* berarti mencium, dan lain sebagainya. Silahkan Anda membuka http://messenger.yahoo.com bila ingin mengetahui kode emoticon yang dapat digunakan di Yahoo! Messenger. Oya, biaya sekali pengiriman pesan ini adalah Rp 500,- untuk XL. Untuk Simpati, saya belum mengetahuinya karena nomor HP saya adalah XL :)

View Friends / melihat teman yang sedang online --> ketiklah: get

Add Friends / menambahkan teman --> ketiklah: add , contoh: add mayanurida

Delete Friends / menghapus teman --> ketiklah: del contoh: del mayanurida


Baik, itulah Yahoo! commands yang digunakan. Semua perintah tersebut harus ditujukan ke nomor 9246. Sekian dulu dari saya, semoga artikel ini bermanfaat. Wassalam.


Toha Mustofa Nurhabib
toha.mustofa@gmail.com
http://www.toha.co.nr
"Jadikanlah Teknologi Informasi sebagai akses menuju sumber informasi dan pengetahuan tanpa batas. Menfaatkan kesempatan baik ini untuk mempersiapkan masa depan dan kualitas hidup yang lebih baik, dengan menguasai Teknologi Informasi"

Tidak ada komentar: